Purwadi,
Ketua Lembaga Olah Kajian Nusantara, LOKANTARA.
KlikJogja - 1. Gambuh Pemilu Guyub
Ayo ikut pemilu,
Guyub rukun itu memang perlu,
Pada tanggal empat belas Pebruari,
Dua empat tlah menunggu,
Dengan gembira berbobot.
Wajib bersatu padu,
NKRI harus tetap maju,
Beda parpol pileg pilpres toleransi,
Milih bebas adil jujur,
Warga negara didorong.
Pemilu lancar slalu,
Dilakukan bersama KPU,
Dari Sabang Merauke yang menanti,
Dibantu oleh Panwaslu,
Dengan kerja gotong royong.
2. Dhandhanggula Pemilu Damai
Tanggal empat belas Pebruari,
Tahun dua ribu dua empat,
Kita punya hajat gedhe,
Sukseskanlah pemilu,
Wujudkan pesta demokrasi,
Berdamai gembira,
Pemilihan umum,
Dewan Perwakilan Rakyat,
Capres wapres langsung bebas aman jurdil,
Memegang peraturan.
Cara pilih cocok dengan hati,
Pemilihan calon legislatif,
Bersamaan capres wapres,
Tata tertib pemilu,
Perlu sikap yang dihormati,
Terhadap perbedaan,
Tetap sopan santun,
Manunggal sesama teman,
Slalu manis sifat dasar demokratis,
Berjiwa kebangsaan.
3. Kinanthi Pemilu Aman
Mari lakukan pemilu,
Dengan aman berdamai,
Hindarilah kekerasan,
Gunakan hati nurani,
Kita sama saudara,
Meski beda dihargai.
Wajib jaga sopan santun,
Patuh pada tata tertib,
Satu bangsa keluarga,
Sedang pesta demokrasi,
Berlangsung lima tahunan,
Kerukunan paling penting.
4. Pangkur Pemilu Rukun
Ayo ajak saudara,
Menjalankan tugas negara nanti,
ikut pemilihan umum,
Memilih wakil kita,
Tekan tekun gotong royong guyub rukun,
Kasih teladan utama,
Saat pesta demokrasi.
Utamakan persatuan,
Pertengkaran wajiblah dihindari,
Pemilu bersatu padu,
Dengan riang gembira,
Sikap tangguh demokrasi memang ampuh,
Demi menjaga negara,
Pemilihan umum baik.
5. Sinom Pemilu Jurdil
Ingat tanggal empat belas,
Bertepatan Pebruari,
Dua ribu dua empat,
Kita pesta demokrasi,
Berjalan jujur adil,
Pegang aturan pemilu,
Biar semua kompak,
Tidak ada sakit hati,
Hormat kawan toleransi perbedaan.
Indonesia kita jaga,
Persembahan darma bakti,
Mengingat jasa pahlawan,
Berjuang untuk negeri,
Teladan patriotis,
Maka sukseskan pemilu,
Penuh bertanggung jawab,
Langkah cocok mantab hati,
Suka rela jalankan tugas negara.
6. Pucung Pemilu Tertib
Memang perlu sewaktu ikut pemilu,
Jaga ketertiban,
Berlangsung aman damai,
Watak hormat bikin kondisi selamat.
Sikap jujur pemilu yang jadi mujur,
Jangan laku curang,
Nanti bisa bikin rugi,
Patuh taat cepat tepat bermanfaat.
Mari dukung kerja baik bikin untung,
Berlaku seimbang,
Pemilu tak pilih kasih,
Hasil lancar sebab menggunakan nalar.
Harap maklum masyarakat sadar hukum,
Hidup bernegara,
Pemilu berlangsung rutin,
Kota desa bisa berjalan semua.
7. Asmarandana Pemilu Bahagia
Rakyat pesta demokrasi,
Putra putri tua muda,
Biasa kenal TPS,
Tempat pungutan suara,
Dengan bebas rahasia,
Para peserta pemilu,
Dari tingkat paling bawah.
Bahagia senang hati,
Sekalian masyarakat,
Dari pagi hingga sore,
Berkumpul sambil coblosan,
Untuk milih wakil rakyat,
Tapi tetap ingat slalu,
Menghormati perbedaan.
8. Maskumambang Pemilu Sukses
Laksanakan pemilu sukses berhasil,
Langsung bebas rahasia,
Menurut hati nurani,
Tanpa paksa purbasangka.
Undang undang menjamin hak demokrasi,
Setiap warga negara,
Sedia menjunjung tinggi,
Agar program gancar lancar.
9. Mijil Pemilu Demokrasi
Pemilu sarana demokrasi,
Selalu tersohor,
Bernyala semangat obor gedhe,
Tampak tua muda putra putri,
Wajahnya berseri,
Gembira selalu.
Pemilihan calon legislatif,
Capres wapres cocok,
Hadir pagi hingga waktu sore,
Memilih berdasarkan nurani,
Memang dihormati,
Negara mengatur.
10. Megatruh Pemilu Ayem
Ayem tentrem melaksanakan pemilu,
Slalu jaga tata tertib,
Masyarakat guyub rukun,
Meskipun beda memilih,
Hormati sikap berbobot.
Sikap jujur membuat hidup teratur,
Menjalankan demokrasi,
Wajib patuh pada hukum,
Pemilihan umum nanti,
Harumnya tersohor.
11. Durma Pemilu Kebangsaan
Jiwa besar dengan paham kebangsaan,
Semangat patriotis,
Pemilu berjalan,
Tanpa sikap memaksa,
Bebas saja rakyat memilih,
Segala haknya,
Aturan demokrasi.
Asal patuh tertib pada peraturan,
Bisa aman damai,
Rakyat ayem tentram,
Pemilu gancar lancar,
Capres wapres dan legislatif,
Saat coblosan,
Senang riang berseri.
0 Komentar