Ketua & Kabid Humas DPD.Y-GANN DIY Bersama Pemimpin Umum Media KlikJogja dan Owner Limasan Kopi Sinergi Bersama (Foto: Hakim)
|Reporter: Ariyo||Uploader: Redaksi-001|
|KlikJogja.Com|Yogyakarta - Bertempat di Limasan Kopi 1733 yang terletak di Jalan Madumurti 3, Bugisan, Patangpuluhan, Kota Yogyakarta, puluhan warga masyarakat dari berbagai wilayah melakukan pendaftaran Program Pra-Kerja secara online didampingi beberapa staf dari Media Klik Jogja dan personil DPD.Yayasan Gugus Antisipasi Narkotika Nusantara (Y-GANN) DIY, Sabtu (30 Maret 2024).
Layanan Pendaftaran Sosialisali (Foto: Ariyo)
Kegiatan sosial ini terlaksana atas kerjasama yang baik Media Klik Jogja, DPD.Y-GANN DIY dan Limasan Kopi Yogyakarta.
Menurut Pemimpin Umum Media Klik Jogja R.Budi Ariyanto Surantono, kegiatan ini sebagai jawaban atas berbagai keluhan masyarakat yang mengalami kesulitan untuk mengakses program Pra-Kerja karena keterbatasan informasi yang dimilikinya.
"Ternyata dilapangan program ini masih cukup banyak peminatnya namun masih banyak juga masyarakat yang kurang paham atau bahkan belum mendapatkan informasi yang baik dan benar tertang program ini sehingga kami berinisiatif menggandeng DPD.Y-GANN DIY dan Limasan Kopi menggelar kegiatan "Sosialisasi dan Bantuan Pemdampingan Pendaftaran Program Pra-Kerja" ini, ungkapnya.
Pendampingan Pendaftaran Pra-Kerja (Foto: Ariyo)
Program Pra-Kerja adalah program pemerintah yang digulirkan sekitar 3 tahun lalu dan sudah banyak masyarakat yang menikmati dampaknya. Program ini ditujukan untuk peningkatan Soft Skill masyarakat Indonesia agar lebih siap memasuki dunia kerja.
Pemerintah menyediakan anggaran sebesar 3.500.000/peserta yang bisa digunakan untuk membeli/membayar pelatihan yang diingikannya. Usai mengikuti pelatihan peserta akan mendapatkan uang saku sebesar 600.000 plus tambahan uang survey sebesar 100.000.
Inisiasi penyelenggaraan kegiatan ini adalah murni penggilan sosial dan kepedulian Media Klik Jogja kepada masyarakat.
"Ini murni kegiatan sosial untuk membantu pemerintah dan masyarakat untuk mendapatkan informasi yang baik dan benar tentang Program Pra-Kerja. Program ini tidak ada biaya, juga tidak ada pemotongan uang saku yang akan diterima peserta. Kami juga tidak melakukan pendaftara offline dan tidak melakukan pengumpulan identitas peserta. Proses Pendaftaran Online melalui Aplikasi dilakukan sendiri oleh calon peserta dan kami hanya mendampingi", pungkas Pimred KlikJogja.Com.
Pendaftaran Online Aplikasi Pra-Kerja (Foto:
Ketua DPD.Y-GANN DIY Rodix Agung, SE didampingi Kabid Humas nya R.Ngt Vantly Novianan membenarkan bahwa kegiatan ini murni sosial, tidak ada kepentingan politik dan samata-mata wujud kepedulian Y-GANN DIY kepada masyarakat.
"Walaupun organisasi kami bergerak dibidang Antisipasi Narkotika, namun kami juga peduli dengan masalah-masalah sosial kemasyarakatan salah satunya dengan kegiatan Sosiasilasi Program Pra-Kerja ini", Tutur Kabid Humas DPD Y-GANN DIY yang akrab dipanggil Ana ini.
Klik Jogja Media akan terus membantu masyarakat dan pemerintah melakukan sosialisasi dan bantuan pendampingan pendaftaran Program Pra-Kerja hingga nantinya program ini selesai dibulan Nopember tahun ini, dengan harapan makin banyak masyarakat yang bisa mengakses informasi dan bisa melakukan pendaftaran dengan benar. (*)
0 Komentar